WA
HSC Premier Plus (HSCP Plus) adalah rider yang memberikan penggantian manfaat rumah sakit, seperti rawat inap, pembedahan, rawat jalan darurat, dan sejumlah manfaat lain, dengan fasilitas cashless. Kelebihan rider ini adalah adanya Manfaat opsional berupa: Booster batas manfaat tahunan, Rawat Jalan, Rawat Gigi, Kehamilan, Persalinan dan Nifas.
Tahukah Anda bahwa Estimasi Rata-rata biaya berobat Indonesia vs Malaysia vs Singapura adalah sebagai berikut :
Penyakit | Indonesia | Malaysia | Singapura |
---|---|---|---|
Stroke | ± Rp150 juta | 1,7x | 6x |
Kardiovaskuler | ± Rp60 juta – 4,2 Miliar | 1,8x | 7x |
Kanker | ± Rp140 juta – 2,2 Miliar | 1,5x | 5x |
Gangguan Ginjal | ± Rp110 juta – Rp700 juta | 2,1x | 7x |
Dan menurut Kompas 2020, Setiap tahunnya, biaya kesehatan di Indonesia selalu mengalami kenaikan bahkan jauh melebihi tingkat inflasi. Dan kenaikan gaji masyarakat Indonesia masih belum bisa mengimbangi tingginya kenaikan biaya kesehatan.
Untuk itulah Allianz menghadirkan Manfaat HSC Premier Plus, asuransi kesehatan tambahan individu yang memberikan beragam manfaat dengan Fitur Keunggulan seperti berikut ini :
Tipe Produk | Asuransi Kesehatan Tambahan (Rider) |
---|---|
Usia Masuk Tertanggung (Ulang tahun terdekat) | * Rawat Inap, Rawat Jalan dan Rawat Gigi Usia 30 hari-70 tahun. * Kehamilan, Persalinan dan Nifasa Usia 16-45 tahun. |
Usia Pertanggungan (Ulang tahun terdekat) | * Rawat Inap, Rawat Jalan dan Rawat Gigi Hingga Tertanggung mencapai usia 99 tahun atau dapat dipilih antara 50, 60, 70, 80, 90 dan 99 tahun. Kehamilan, Persalinan dan Nifas Hingga Tertanggung mencapai usia 46 tahun. |
Mata Uang | Rupiah |
Metode Pembayaran Premi | Mengikuti Polis Dasar (bulanan, kuartalan, semesteran, tahunan) |
Masa Pembayaran Premi | Hingga akhir pertanggungan. |
Underwriting | Full Underwriting, mengikuti Polis Dasar. |
Masa Tunggu* | * Kanker
12 bulan.
|
Grace Period | 90 hari |
Minimal Uang Pertanggungan Polis Dasar | * Plan Basic-Elite Plus: Tidak ada. * Plan Prime: Rp.200.000.000. * Plan Signature: Rp.500.000.000. |
*Berlaku sejak tanggal Polis Mulai Berlaku dan dipulihkannya Polis.
Rider HSCPP terdiri dari 10 plan yang dibedakan berdasarkan wilayah pertanggunganr jumlah tempat tidur, limit tahunan, dan lain-lain sebagai berikut:
Layanan Plus di rider HSCPremier Plus ini :
CATATAN
WILAYAH PERTANGGUNGAN :
Asuransi ini berlaku di negara-negara yang termasuk wilayah pertanggungan. Di luar wilayah pertanggungan untuk kondisi tidak darurat, klaim tetap dapat dilakukan dengan sistem prorata (sebagian biaya ditanggung Allianz, sebagian Iagi ditanggung nasabah dengan persentase tertentu). Sedangkan untuk kondisi darurat di luar wilayah pertanggungan tetap ditanggung penuh.
JUMLAH TEMPAT TIDUR
Yang dijadikan patokan adalah harga terendah di rumah sakit dengan kamar mandi di dalam. Jika tersedia beberapa kelas kamar yang menyediakan 1 tempat tidur, misalnya VIP, VVIP, Suite, dan President Suite, maka yang dipakai adalah kelas terendah yaitu VIP. Khusus untuk plan Prime dan Signature, diperbolehkan menempati kamar I tingkat di atas kelas terendah, dalam contoh ini berarti kelas VVIP.
JUMLAH TEMPAT TIDUR DAN HARGA BATAS KAMAR
Mana yang dipakai adalah yang lebih tinggi. Misalnya nasabah mengambil plan Elite X, dengan 1 tempat tidur atau batas harga kamar 1.65 juta per hari. Sedangkan harga kamar VIP di rumah sakit yang dimasuki hanya 1 juta per hari, dan di atasnya ada kamar VVIP dengan harga 1.5 juta per hari, maka nasabah boleh memakai kamar VVIP.
LIMIT BOOSTER
Adalah tambahan di luar limit tahunan dan berlaku secara tahunan juga. Limit booster bersifat pilihan dengan menambah premi.
Ketentuan Alternative Inpatient Care Manfaat ini hanya berlaku untuk klaim dan perawatan yang terjadi di Indonesia. Manfaat ini dibayarkan hanya jika terjadi:
a. Darurat Nasional; atau
b. ketika Rumah Sakit tidak dapat menerima Tertanggung karena masalah kapasitas dan Perawatan di Rumah sakit yang direkomendasikan secara tertulis Oleh Rumah Sakit sebagai alternatif terbaik untuk Tertanggung pada kondisi medis di saat itu.
Perawatan di Rumah harus dilakukan autorisasi dan persetujuan sebelumnya Oleh Allianz. Manfaat ini akan mengganti biaya yang dibebankan Oleh Rumah Sakit, hingga batas manfaat maksimum dan tidak akan melebihi Biaya yang Wajar yang setara untuk perawatan serupa yang dilakukan di Rumah Sakit untuk Pelayanan Kesehatan yang Dibutuhkan Secara Medis.
Manfaat ini menanggung: Perawat dan/atau Dokter, tes diagnostik, pengobatan yang diresepkan dan tindakan serta perawatan yang diberikan Oleh Dokter yang terdaftar di Rumah Sakit yang juga merekomendasikan Alternative Inpatient Care, Biaya Perawatan Setelah Rawat Inap, Perawatan Fisioterapi Rawat Jalan, dan Rehabilitasi Lanjutan.
Manfaat ini tidak mencakup biaya sewa tempat tidur atau akomodasi.
Berikut tabel Premi HSC Premier Plus (HSCPPLUS) Premi vs usia:
Rawat Inap
Rawat Jalan
Rawat Gigi
Kehamilan, Persalinan dan Nifas
Daftar rumah sakit rekanan Allianz untuk produk bisa dilihat di web Allianz. atau klik disini
https://www.allianz.co.id/layanan/customer-service/daftar-rumah-sakit.html
Pilih kategori: Daftar Provider Asuransi Individu.
Langkah awal adalah hubungi AdMedika atau IA (International Assistance) di nomor 1 500126. Selanjutnya ikuti petunjuk yang diberikan. Berikut prosedurnya :